Home » » Pantai Teleng Ria, Pacitan

Pantai Teleng Ria, Pacitan

legenda di pantai teleng ria pacitan
Pantai Teleng Ria merupakan salah satu dari jajaran kawasan wisata yang ada di Kabupaten Pacitan. Salah satu tempat yang menjadi surga bagi para surfing-surfing mania yang ada di indonesia. Objek pariwisata ini menjadi trendmark dari kota 1001 goa, selain tempat-tempat yang lainnya. Anda bisa berkunjung langsung ke sini hanya dengan waktu kurang dari 15 menit dari pusat kota. Pemandangan pesisir laut yang indah, dengan deburan ombak besar has pantai selatan jawa akan memanjakan mata sanak keluarga anda. Untuk berkunjung ke tempat ini, anda tidak akan dikenakan biaya yang mahal, cukup 10.000/orang langsung bisa menikmati panorama indah di kawasan ini.
misteri pantai teleng ria di pacitan

Lokasi Wisata Pantai Teleng Ria di Pacitan

untuk menuju Pantai Teleng Ria, anda hanya membutuhkan waktu kurang dari 15 menit. Tempat pariwisata ini mulai ramai dikunjungi apabila bertepatan dengan musim liburan. Anda dapat langsung menuju kawasan pesisir dengan menggunakan angkutan umum, atau pribadi. Ada beberapa alternatif jalan yang bisa anda lewati. Namun yang lebih familiar memang hanya ada 1 jalur yang biasa dipakai oleh para wisatawan. Pantai teleng ria terletak 3,5 km dari pusat pemerintahan kota pacitan. Tempat ini menjadi paling banyak dikunjungi dan paling sering disebut karena letaknya yang sangat dekat dengan pusat kota. Padahal masih banyak pantai yang lainnya yang ada di pacitan. Seperti Pantai Klayar, dan sebagainya. Anda bisa menikmati keindahan laut selatan jawa, dan jangan kawatir apabila akan menginap. Karena banyak sekali penginapan yang tersedia di kawasan ini. Pemandangan dari bawah maupun dari atas, pasti akan membuat pengunjung terkagum-kagum. Dikelilingi oleh pegunungan karst “Gunung Limo” dan hamparan pasir putih berpadu dengan deburan ombak, masih ditambah semilirnya angin khas pantai-pantai di Jawa.
Bagi para pengunjung yang ingin datang ke Pantai Teleng Ria di Pacitan, dihimbau agar berhati-hati terutama bagi orang tua yang membawa anak-anaknya. Kawasan pantai ini rawan terjadi kecelakaan yaitu korban tenggelam. Sebenarnya hal ini tidak perlu, dan tidak akan terjadi apabila para wisatawan mematuhi larangan untuk tidak mandi dan bermain air terlalu ke tengah laut. Himbauan dan peringatan ini semata-mata ditujukan untuk para pengunjung yang datang agar tercipta suasana dari kawasan wisata yang ada tidak menimbulkan sensasi ataupun cerita-cerita konyol di masarakat pada umumnya. Karena biasanya tempat-tempat wisata yang memiliki pesona indah memiliki cerita misteri, dan hal ini tentu akan menimbulkan pemikiran para wisatawan yang akan berkunjung.

Ada apa sebenarnya di pantai teleng ria pacitan?

objek wisata di pacitan jawa timur - pantai teleng riapantai teleng ria - google map
Pantai Teleng Ria selain menjadi objek pariwisata bagi para pengunjung yang ingin menikmati panorama keindahan alam, juga menjadi sarana olahraga bagi yang sudah profesional. Olahraga apakah itu?
teleng ria, tempat surfing di indonesiatempat liburan keluarga - pantai teleng riawisata pantai di teleng ria pacitan
Surfing. Yah surfing mungkin masih belum familiar bagi telinga kita, surfing adalah selancar yaitu menaiki papan di tengah ombak yang berdebur ke pantai. Olahraga ini sangat populer di manca negara, maka tak heran kebanyakan pengunjung yang memainkan olahraga ini memang dari manca negara. Para peselancar utamanya melihat potensi ini melalui media internet, dan datang berkunjung ke Pantai Teleng Ria di Pacitan, Jawa Timur.

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2014 Travelinews